Monday, April 11, 2016

CURUG MANDALA

          Curug mandala



   
    kota cilacap..bila kita bicara tentang kota cilacap pasti akan terbayang tentang keindahan wisata alamnya,karna kota yang terletak paling barat di bagian selatan Provinsi Jawa Tengah dan mempunyai wilayah terluas dibandingkan kabupaten/kota yang lainnya, dengan luas kurang lebih 213.850 hektar.  Secara geografis berada diantara 1000 4’ 30” Bujur Timur, 70 30’ – 70 45’ 20” Lintang Selatan, secara administratif berbatasan dengan Kabupaten Kebumen dan Kabupaten Banyumas disebelah timur, samodera Hindia disebelah selatan, kabupaten Ciamis dan Kabupaten Subang(Provinsi Jawa Barat) disebelah barat, dan disebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Brebes.  Suhu Maksimum 34,20 C dan suhu minimum 30,20 C mempunyai banyak tempat wisata.

      Kali ini saya akan membahas tentang curug mandala,curug yang Terletak di Desa Dondong, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Propinsi Jawa Tengah Ini sangat lah indah cuman sayang kurang penanganan dari pemerintah.

     Bila anda ingin bekunjung ke curug mandala harus ektra hati-hati,karna medan yang di lalui kendaraan naik turun,tapi kita tak bisa langsung sampai tujuan di karenakan kendaraan tak bisa melewatinya,hanya berjalan kaki kita bisa melewatinya.





Tapi anda jangan khawatir,karna rasa cape akan terbayar oleh indahnya curug mandala,dengan bukit yang tinggi di tumbuhi tanaman hijau dan air yang turun dari bukit tak langsung turun atau membentur bebatuan dulu membuat mata kita kaya lagi di manjakan oleh alam,tapi bagi pengunjung tidak di sarañnkan mandi di bawah air terjun,di karenakan kolam yang ada di bawah air terjun cukup dalam,dan juga air yang turun arusnya lumaya keras.

      Begitulah ulasan tentang curug mandala yang berada di kota cilacap,semoga bisa bermanfaat bagi anda.

1 comment:

  1. Maap om, berhubung yg diatas poto saya semua, bisa minta tolong dikasih backlinknya

    Makasih

    ReplyDelete